Driver Printer Epson L3250 Windows & Mac OS

Driver Printer Epson L3250 – Printer Epson EcoTank L3250 merupakan jenis printer All in One yang sudah support dengan adalah WIFI untuk menghubungkan printer dengan perangkat komputer atau laptop, sehingga printer ini sudah dapat digunakan untuk print, copy and scan.

Dengan menggunakan model EcoTank, menjadikan tinta printer Epson ini lebih mudah diketahui kapasitas atau sisa tinta yang tersedia. Selain itu, cara isi tinta printer Epson ini juga jauh lebih mudah, karena setup tabung tinta printer memang dibuat untuk mempermudah proses tersebut.

Nah, untuk kalian yang sekiranya baru pertama kali menggunakan printer Epson tersebut, maka kalian harus menginstal terlebih dahulu driver printer tersebut. Karena tanpa adanya driver printer Epson L3250, maka printer tersebut tidak akan terdeteksi pada komputer atau laptop.

Sehingga sebelum kalian menggunakan printer Epson tersebut, maka kalian harus instal driver printer terlebih dahulu. Adapun untuk yang sekiranya ingin download driver printer Epson tipe ini namun belum mengetahui link download drivernya, maka bisa langsung melihat informasi yang akan kami berikan hari ini.

Support OS Driver Printer Epson L3250

Sebelum kami bahas lebih lanjut mengenai driver printer ini, alangkah baiknya jika kalian ketahui terlebih dahulu support OS (Operating System) yang digunakan pada komputer atau laptop kalian. Karena jika OS yang digunakan tidak support, maka driver tersebut tidak dapat di instal.

Untuk para pengguna sistem operasi Windows, maka driver printer ini sudah support untuk sistem operasi Windows Vista, XP sampai dengan sistem operasi Windows terbaru yaitu Windows 11. Sehingga hampir seluruh pengguna Windows dapat menginstal driver printer Epson ini.

Sedangkan untuk para pengguna sistem operasi Mac, yaitu untuk pengguna MacBook dan iMac. Maka driver printer Epson ini sudah support untuk sistem operasi Mac OS X 10.11 sampai dengan Mac OS X 13. Selain itu, driver printer Epson ini juga support untuk sistem operasi Linux.

Download Driver Printer Epson L3250

Setelah mengetahui sistem operasi apa saja yang support dengan driver printer tersebut, maka kalian bisa langsung download driver printer Epson L3250 melalui link download dibawah ini. Namun jangan lupa bagi kalian untuk memilih sistem operasi yang digunakan.

Cara Instal Driver Printer Epson L3250

Apabila kalian sudah download driver printer tersebut sesuai dengan sistem operasi yang digunakan, maka langkah selanjutnya tinggal instal driver printer Epson tersebut. Dimana langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk instal driver printer Epson L3250 adalah sebagai berikut.

1. Buka Driver Epson L3250

1. Buka Driver Printer Epson L3250

Pertama-tama silahkan buka Driver Printer Epson yang telah di download sebelumnya, sampai muncul kotak dialog. Kemudian pilih OK dan dilanjutkan dengan memilih Bahasa yang akan digunakan.

2. Pilih Menu Setuju

2. Pilih Menu Setuju

Setelah itu akan muncul Halaman Persetujuan, silahkan Centang pada bagian Setuju / Agreed. Kemudian dilanjutkan dengan memilih menu OK, setelah itu tinggal menunggu proses selanjutnya.

3. Hubungkan Printer

3. Hubungkan Printer

Selanjutnya akan muncul perintah untuk Menghubungkan Printer dengan komputer atau laptop, silahkan pilih salah satu cara menghubungkan yang akan digunakan. Baik itu menggunakan USB port / WIFI.

4. Pilih Port USB

4. Pilih Port USB

Untuk kalian yang menggunakan USB port untuk menghubungkan printer tersebut, maka akan diminta untuk memilih USB port yang digunakan. Silahkan kalian pilih USB port seperti gambar diatas, kemudian pilih OK.

5. Instal Driver Berhasil

5. Instal Driver Printer Epson L3250 Berhasil

Setelah itu proses instal driver Epson L3250 telah berhasil dilakukan, langkah selanjutnya adalah restart komputer atau laptop yang digunakan. Kemudian periksa pada bagian hardware device, apakah printer Epson L3250 sudah terdeteksi atau belum.

Apabila sudah terdeteksi, silahkan coba lakukan printing untuk memastikan printer tersebut dapat bekerja. Sedangkan untuk yang belum terdeteksi, silahkan lakukan instal ulang driver seperti cara diatas. Pastikan pada saat menghubungkan printer sudah dilakukan dengan benar.

Akhir Kata

Sekiranya cukup sekian dulu informasi mengenai driver printer epson L3250 yang pada kesempatan hari ini dapat EPrinter berikan untuk kalian, mudah-mudahan saja informasi tentang driver printer yang baru kami berikan diatas tadi dapat menambah pengetahuan kalian.

Sumber Gambar: youtube.com/awwy com.